Sahabat MQ, Hari Keadilan Sosial tahun ini mendorong seluruh komunitas untuk melakukan formalisasi. Artinya, meningkatkan kemampuan ekonomi formal agar dapat menyediakan kesempatan kerja yang layak dan mampu menyerap masyarakat dari sektor informal.
Hal ini karena tema yang diangkat pada peringatan ini adalah “Achieving Social Justice through Formal Employment” atau mencapai keadilan sosial melalui pekerjaan formal.
PBB menjelaskan, tema ini membawa misi untuk mempromosikan transisi masyarakat dari pekerjaan informal ke pekerjaan formal. Hal ini untuk mengurangi kemiskinan dan ketidaksetaraan. Diangkatnya tema ini juga mengacu pada kondisi ekonomi dunia yang rentan selama pandemi COVID-19, dimana lebih dari 60 persen masyarakat dunia masih bekerja di sektor informal.
Pekerjaan informal cenderung tidak memiliki perlindungan sosial, tunjangan, dan dua kali berisiko memiliki penghasilan lebih kecil dibanding pekerjaan formal. Banyaknya jumlah masyarakat yang bekerja di sektor informal bukan karena pilihan, melainkan karena kurangnya kesempatan dalam perekonomian formal.
Beberapa strategi diantaranya adalah dengan memanfaatkan partisipasi penuh perempuan dalam angkatan kerja, pemanfaatan teknologi informasi, hingga pencegahan informalisasi pekerjaan.
sumber : tirto.id