Sahabat MQ, rasa malas adalah hal yang mengganggu dalam kehidupan kita. Karena menyebabkan pekerjaan tertunda dan membuat hari kita menjadi tidak efektif. Untuk mengatasi rasa malas, kita bisa melakukan hal-hal berikut ini.

Pertama, buat target yang jelas. Ketika anda memiliki target, anda sedang dirangsang untuk bergerak, niscaya rasa malas anda akan hilang. Dengan demikian, besar kemungkinan anda malas karena tidak punya target.

Kedua, berikan punishment. Setelah membuat target, tentuknlah punishment atau hukuman untuk diri sendiri. Hukuman akan membuat anda berfikir lebih baik bergerak.

Ketiga, beri reward. Dengan reward, anda akan berfikir, anda akan mati-matian menstimulasi otak anda supaya anda bisa keluar dari zona nyaman.

Sahabat MQ, demikianlah cara mengatasi rasa malas.

 

(Konten ini disiarkan dalam segmen MQPedia, setiap Senin – Jumat Pukul 08.30 WIB)