Sahabat MQ, hati-hati jangan sampai anda kecanduan smartphone atau gawai. Cegah hal tersebut dengan mencoba tips-tips berikut!
- Matikan notifikasi
Dengan menonaktifkan sistem pemberitahuan otomatis dari berbagai sosial media dan email, anda jadi tak perlu merasa harus memeriksa smartphone anda setiap saat.
- Kurangi waktu dengan smartphone
Dengan melakukan puasa gadget beberapa jam, hal tersebut dapat menjadi terapi yang baik agar kita bisa lepas dari “belenggu” smartphone.
- Perbanyak bersilaturahmi
Sengajakan bertemu dengan orang-orang yang sudah lama tidak kita temui atau berdiskusi bersama sahabat. Hal ini akan membuat kebutuhan sosial kita terpenuhi meskipun tanpa smartphone.
- Jangan gunakan fitur pengingat dalam smartphone
Kita dapat coba kembali mengatur jadwal kita secara manual dengan menggunakan buku agenda agar tidak terlalu tergantung kepada telepon pintar.
Bagaimana, berani mencoba?
(Konten ini disiarkan dalam segmen MQPedia, setiap Senin-Jumat pukul 08.30 WIB)